Kursus pada Elearning Undiksha sama dengan mata kuliah yang diampu dosen. Untuk meminta mata kuliah yang akan disajikan pada elearning, dosen dapat mengajukan terlebih dahulu kursus kepada admin (request course), jika telah disetujui maka dosen langsung dapat mengelola course tersebut. 

Request course wajib dilakukan sesuai Kalender Akademik yang berlaku, dengan mencantumkan Program Studi dan Tahun Akademik yang tertera pada KATEGORI KURSUS. Adapun prosedur umumnya meliputi:

Cara pertama: 

  1. Klik daftar matakuliah yang telah tersedia pada menu atas elearning, kemudian pada kategori kursus silakan pilih Fakultas/Program Studi/Tahun Akademik matakuliah yang akan diajarkan.
  2. Untuk mulai meminta kursus, silakan klik more -> Request a course


Cara kedua: 

Akseslah tautan menu cepat pengajuan matakuliah pada kanan elearning.


Ikutilah panduan berikut untuk melanjutkan.

  1. Pada tampilan formulir request a course, silakan masukkan input yang diminta:
    1. Nama Lengkap Kursus : sesuai nama matakuliah yang diampu.
    2. Nama Singkat Kursus : sesuai kode matakuliah + semester berlangsung. Contoh: Kode matakuliah TIK 1215 dan tampil pada semester genap 2023, maka kodenya adalah (TIK1215-20232). Moodle tidak mengijinkan kode yang sama, untuk menghindarinya dapat ditambahkan kode unik tambahan.
    3. Kategori kursus : sesuai prodi dan semester dosen mengajar. 
    4. Ringkasan : deskripsi singkat terkait matakuliah yang diajarkan dosen.
  2. Apabila semua data telah dilengkapi, silakan tambahkan informasi tambahan untuk membantu administrator mengevaluasi permintaan pengajuan matakuliah.
  3. Kemudian, tekan tombol request a course untuk mengirim permintaan ke admin.

Admin elearning biasanya akan memverifikasi pengajuan paling lambat 1x8 jam, untuk mendapat respon cepat diharapkan menghubungi admin elearning melalui layanan teknis UPT TIK Undiksha dan LP3M sebagai penanggung jawab LMS.

Perlu diketahui bahwa moodle mampu mengelola satu course untuk banyak kelas sehingga kerja dosen lebih efisien. Bagi yang tertarik mencobanya dapat mengikuti panduan kelola course UPT TIK

Selamat menggunakan elearning, bagi yang membutuhkan contoh sample course dapat diunduh pada tautan dibawah.



Terakhir diubah: Rabu, 15 Maret 2023, 15:10